Minggu, 12 Desember 2010

Hubungan Cita Cita, Harapan dan Kenangan

Hubungan Cita Cita, Harapan dan Kenangan

Kita semua pasti punya cita cita bukan? Dan pastinya sebelum kita punya cita cita pasti kita punya kenangan yang membuat kita menganggap itu unik. Serta kita pasti punya harapan setelah berhasil melaksanakan cita cita itu

Awal hidup manusia diliputi puluhan hingga ratusan keingin tahuan. Berbagai keingin tahuan itu dapat kita ungkapkan mungkin dengan mencoba satu persatu apa yang kita belum tahu sebelumnya. Setelah melaksanakan itu kita pasti memiliki pengalaman yang entah itu unik, menarik, mengesankan, membosankan, atau yang lainnya. Biasannya manusia cenderung memilih cita cita dari pengalaman yang bersifat unik atau mengesankan. Dan biasannya media awal yang membuat kita beranggapan hal itu menarik adalah televisi. Selain itu, keluarga juga menjadi media yang cukup berpengaruh. Jadi apabila kita sudah berkeluarga dan mempunyai anak, ajarilah anak kita sesuatu yang berhubungan dengan edukasi, hal-hal yang menyenangkan, serta sugestikan dalam pola pikir anak yang dapat membuat dia sukses di masa yang akan datang.

Nah, sekarang kita tahu dari mana cita cita itu berasal. Kenanga, mungkin bisa dibilang kenangan itu merupakan sebuah pengalaman yang menyenangkan. Salah satu pengaruh sebelum kita memiliki cita cita. Kenangan itu dapat berupa gambaran kesedihan, kesenangan ataupun kebencian terhadap sesuatu. Kenangan juga merupakan salah satu faktor yang membentuk sifat dan kepribadian kita nantinya ketika kita sudah melewati masa anak-anak.

Harapan, ini bagian yang mungkin bisa dikatakan angan-angan setelah kita berhasil mewujudkan cita-cita kita. Harapan merupakan pengembangan pola pikir setelah kita melakukan sesuatu yang kita ingin kan sejak kecil atau cita-cita itu sendiri. Dari harapan itu, muncul berbagai ide-ide dan kreasi yang baik untuk membentuk akan jadi apa cita-cita kita kelak. Hanya ada 2 pilihan didalam ide-ide yang tertuang dalam pikiran kita saat itu, dan pilihan itu adalah sukses sekarang sulit di akhir, atau sulit diakhir sukses selamanya. Dari hasil survey 67% orang memilih hal hal yang instan, jika kita samakan di dalam masalah ini berarti orang itu sanma saja memilih sukses sekarang sulit di akhir. Namun dengan sebuah usaha yang lebih keras dari pada pilihan kedua, kesuksesan itu dapat bertahan menjadi sebuah Kesuksesan yang benar benar sukses.

Dalam berkarir di dunia kerja, manusia dapat menggabungkan 3 hal itu kedalam sebuah pekerjaan, jangan lupa itu membutuhkan imajinasi dan daya pikir yang banyak pastinya. Jelas pasti banyak memakan tenaga karena cita cita kita tidak sama seperti sebuah pekerjaan kita saat itu, pengalaman atau kenangan adalah pondasi dan harta yang berharga sebelum mencoba hal-hal yang baru, dan dibagian harapan. Kita hanya bisa berangan angan yang rendah karena sulit mewujudkan dua hal yang berbeda menjadi satu dengan hanya bermodalkan pengalaman.

Satu yang kita dapat tangkap dari 3 hal itu, mulailah berimajinasi, teruslah bermimpi, dan janganlah menyerah dengan keadaan yang sesulit apapun itu

Rabu, 08 Desember 2010

Cara Hidup Sehat

Cara Hidup Sehat

Berbagai perubahan di Bumi sudah kita rasakan akibat dari pencemaran lingkungan dimana mana. Lalu bagaimana cara kita tetap berhidup sehat walau kondisi lingkungan tidak mendukung? Mari kita cari dan kita coba.

1) Hindari Merokok

Di negri kita tercinta ini sudah banyak orang yang mencoba merokok, bahkan anak anak yang tergolong masih muda sudah banyak yang mengkonsumsi rokok. Dan kalau kita lihat grafik pecandu rokok di Indonesia semakin meningkat. Tidak hanya di situ, kalau kita pernah melihat daftar atau grafik kematian akibat mengkonsumsi rokok pun juga mengalami peningkatan. Nah mau hidup sehatkan? Hindari merokok, karena merokok dapat merusak berbagai organ tubuh kita. Kalau kita sudah tercandu rokok bagaimana? Tenang banyak cara untuk melupakan kegiatan itu, seperti mencoba hal hal baru, misalnya saja berolahraga atau membaca buku.

2) Jangan mengkonsumsi Narkoba

Narkoba, mendengarnya saja sudah teringat dengan berbagai kasus kematian yang merenggut nyawa rakyat Indonesia tercinta ini. Selain itu, pasti kita ingat kan bahwa sang pengedarnya memiliki nilai pendapatan dan investasi yang fantastis namun berujung di tangkapnya mereka. Narkoba merupakan suatu zat adiktif yang dapat menyebabkan kematian dari sebuah penyakit yang belum ada obatnya, yaitu HIV. Banyak remaja seperti kita yang menjadi korban ganasnya narkoba. Jadi kenapa kita harus sia siakan umur kita di dunia ini hanya untuk mengkonsumsi barang haram tersebut, bagi yang sudah terlanjur mengkonsumsinya juga sudah gampang, berbagai pusat rehabilitasi sudah banyak tersebar di kota kota besar ataupun kecil. Ingin sehat kan? Jauhi narkoba coy

3) Rajin membersihkan rumah serta diri sendiri

Mengapa harus membersihkan diri sendiri serta rumah tempat kita tinggal? Itu karena semua kegiatan berawal dari rumah jadi kita harus membersihkannya terlebih dahulu sebelum melakukan kegiatan lainnya. Selain itu kita juga harus membersihkan diri kita agar terhindar dari segala penyakit

4) Mengkonsumsi makanan yang sehat

Makanan yang sehat adalah 4 sehat 5 sempurna, jadi makanlah makanan yang bernutrisi dan bergizi tinggi agar tubuh kita selalu sehat dan jangan lupa, memenuhi kadar meminum air putih yang sehat. Makanan berjenis junk food yang sering di sajikan restoran fast food bolehlah kita makan tapi jangan terlalu sering karena dapat menyebabkan sakit seperti radang tenggorokan, batuk, atau pilek.

5) Tidur yang cukup

Untuk remaja seumuran kita, ada baiknya mengurangi menonton malam atau begadang agar mampu tidur minimal 8-10 jam agar keesokan harinya tubuh kita dapat bugar kembali setalah bangun dari tidur yang nyenyak. Begadang boleh saja asal tidak terlalu sering. Tidur yang cukup juga dapat mengistirahatkan otak yang lelah. Ingat ketika tidur jangan sambil mendengarkan musik! Mau tau kenapa, alasannya mudah ketika kita tidur, kita berniat mengistirahatkan anggota tubuh kita agar fit kembali untuk hari esok, dengan tidur mendengarkan music sampai keesokan hari, otak kita tidak beristirahat karena otak tetap bekerja walau kita hanya mendengarkan music semata.\

6) Berolahraga

Sebuah tradisi dimana orang yang ingin sehat pasti rajin berolah raga, ingat kan di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat pula, inilah makna olahraga membuat tubuh tetap sehat dan menciptakan jiwa yang sehat pula. Selain itu olahraga merupakan kegiatan yang menyenangkan, contonya saja dapat melepas penat sesudah kerja yang menyita waktu, berkumpul bersama teman atau keluarga, dapat pula menyegarkan tubuh sebelum melakukan kegiatan di siang harinya.

Beberapa cara diatas mungkin simple, tapi di beberapa majalah olaharga dan kesehatan, cara inilah yang mampu membuat tubuh kita sehat dan di jauhi kuman penyakit. Selamat Mencoba

7 Alasan Mengapa Anak Malas Belajar

7 Alasan Mengapa Anak Malas Belajar

Semua orang tau betapa pentingnya belajar demi masa depan kita. Belajar merupakan usaha pertama kita untuk meraih mimpi kita, tapi tahukah anda bahwa ada alasan yang membuat si anak malas dan susah belajar? Mari kita cari tahu alasannya di postingan ini

Alasan alasan yang membuat anak malas belajar diantaranya:

1) Tidak menyukai pelajaran itu

2) Tidak menyukai guru mata pelajaran tersebut

3) Bosan

4) Merasa Tidak bisa dengan pelajaran itu

5) Kurangnya bimbingan guru saat membelajari anak

6) Sedang dalam keadaan lelah

7) Si guru kurang bisa mengerti cara mengajar yang diinginkan si murid

Untuk mengatasi persoalan tadi saya memiliki solusinya antara lain seperti berikut:

1) Berdiskusi dengan si anak apa yang membuat dia malas

2) Memberi si anak bimbingan atau menasehatinya

3) Mencoba mengerti kemauan si anak

4) Memasukkan anak Anda kedalam lembaga kursus

5) Membimbing anak dalam belajar

6) Memberikan si anak refreshing

7) Mungkin juga dengan mengiming-imingi si anak dengan hadiah agar si anak termotivasi

Mungkin dengan cara cara yang simple juga mampu membangkitkan niat belajar si anak agar dapat bersaing di sekolah dan mampu mencetak prestasi yang membanggakan untuk keluarga serta dirinya sendiri. Selamat mencoba